Kades Meninggal, Jayanegara Siapkan Musdes
TEMPURAN, RAKA – Kepala Desa Jayanegara Kecamatan Tempuran Anda Suwanda, meninggal dunia sepekan terakhir akibat menderita maag kronis yang dialaminya. Masa jabatan yang masih menyisakan 2,5 tahun lagi sampai 2021, membuat desa perbatasan Kecamatan Lemahabang dan Tempuran, ini ancang-ancang menyiapkan diri untuk menggelar Musyawarah Desa (Musdes) Pilkades Pergantian Antar Waktu (PAW). “Wafat, karena sakit maag yang dideritanya beberapa bulan terakhir. Meninggal di RSUD Karawang setelah mendapat perawatan,” kata Kaur Trantib Desa Jayanegara Agus kepada Radar Karawang.
Encep Supriyadi, kasie Pemerintahan Kecamatan Tempuran mengatakan, pihaknya sudah melayangkan laporan meninggal dunia kades Jayanegara kepada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD). Karena masa jabatannya sampai 2021, maka menurut undang-undang berarti harus ada PAW. Tapi, sebelum melangkah jauh ke Musdes Pilkades, pihaknya masih menunggu arahan DPMD kaitan pelaksana tugas kades atau penjabat sementara.
Karena, kekosongan kades ini, berpengaruh pada pencairan dana transfer desa. Tapi beruntung, sebut Encep, Desa Jayanegara hampir sudah tuntas semuanya, baik dana desa, alokasi dana desa (ADD) maupun dana bagi hasil (DBH), tinggal saat ini adalah dana desa tahap 3 dan DBH tahap 2 tahun 2018 saja. Kecuali kalau urusan layanan dan kependudukan, itu sementara bisa diatasi oleh Sekdes untuk sementara. “Kita masih menunggu arahan dari DPMD, apakah plt atau pjs, karena surat laporan meninggal dunia sudah dilayangkan,” tuturnya.
Sekretaris Camat Tempuran Komarudin mengatakan, pihak kecamatan baru sebatas melaporkan kades Jayanegara meninggal dunia. Urusan pjs dan plt kades sementara, pihaknya masih menunggu camat, karena beliau pekan ini masih di tanah suci menjalankan umroh. Yang jelas, pihak kecamatan masih menunggu arahan lanjutan dari DPMD. “Ya kita menunggu disposisi dari DPMD, kaitan keberlangsungan Jayanegara ini. Tapi Alhamdulillah minggon desa mah jalan terus, bahkan tetap kompak perangkatnya,” katanya. (rud)