Uncategorized

Kawal Pembangunan Desa

PANGKALAN, RAKA – Salah satu instrumen yang dilakukan oleh pemerintahan Jokowi adalah dengan memberikan dana desa. Diharapkan desa lebih berdaya. Dan secara tidak langsung, hal ini bisa meningkatkan ekonomi di setiap desa.

Demikian dengan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Tamansari Kecamatan Pangkalan, optimis kinerja pemerintah desa bisa optimal, terlebih banyaknya program pembangunan.

“Dengan dana desa, setidaknya ada dua persoalan yang diselesaikan. Pertama, membuka lapangan pekerjaan baru. Pasalnya, dana desa ini bersifat pada karya. Artinya, pembangunan dilakukan oleh pihak desa dengan orang-orang desa tersebut sebagai pekerjanya,” ucap Surya, anggota BPD Tamansari kepada Radar Karawang, Senin (6/5).

Ia melanjutkan, selama ini desa sudah merasakan bantuan yang digelontorkan dari pemerintah pusat. Hampir setiap desa mendapatkan dana Rp1 miliar. Tentu angkanya berbeda-beda.

“Jalan ke perkampungan kini hampir semua jalan diperbaiki, dan masyarakat dapat manfaatnya. Kami juga optimis BPD Desa Tamansari bisa mengawal pembangunan untuk lima tahun mendatang,” ucapnya.

Kepala Dusun Citalaga Endang mengatakan, pemerintah sekarang fokus untuk membangun daerah-daerah pinggir seperti desa dan wilayah terpinggirkan. Tujuannya agar memberi keadilan sosial bagi seluruh Indonesia, bukan hanya mereka yang ada di daerah perkotaan.”Dan kami, Alhamdulillah kini jauh lebih baik. Dari yang sulit akses malah jauh lebih baik, dan saya melihat BPD nya pun kompak,” ucapnya.

Endang mengaku, peningkatan ekonomi di desa mungkin tidak dirasakan dalam skala nasional, tapi bisa menumbuhkan ekonomi pedesaan.”Dan saya juga melihat potensi untuk jauh lebih akan mudah tercipta, dimana akses jalan yang sudah baik bisa dilakukan,” pungkasnya. (yfn)

Related Articles

Back to top button