Uncategorized

Kelapa Ijo Kaya Manfaat

Promkes UPTD Puskesmas Klari, H Ana Sugih

Bisa Tingkatkan Imunitas

KLARI, RAKA – Air kepala ijo dipercaya mampu meningkatkan imunitas tubuh terutama untuk menangkal paparan Covid-19. Selain meningkatkan imunitas tubuh, air kelapa ijo memiliki ragam manfaat lainnya. Promkes UPTD Puskesmas Klari H Ana Sugih mengatakan, di masa pandemi Covid-19 air kelapa ijo menjadi buruan warga karena dipercaya mampu menjaga dan menstabilkan daya tahan tubuh dari segala penyakit terutama di tengah pandemi Covid-19.”Nah biasanya kelapa ini memiliki kulit berwarna hijau dan kuncupnya berwarna merah, katanya jenis kelapa ini dipercaya memiliki manfaat lebih dari kelapa lain, walaupun pada dasarnya manfaatnya sama saja,” ucapnya, kepada Radar Karawang. Minggu (29/8)

Ia menambahkan, di luar meningkatkan imunitas tubuh, pada dasarnya air kelapa memang sudah memiliki segudang manfaat lainnya salah satunya kaya akan antioksidan. Air kelapa hijau atau daging kelapa sangat kaya akan antioksidan. Adanya senyawa fenolik dapat membantu untuk mengurangi peradangan dan mencegah kerusakan oksidatif pada sel-sel tubuh.”Selain itu, air kelapa hijau juga mengandung vitamin dan mikronutrien yang efektif mendukung sistem pertahanan antioksidan alami dalam tubuh, artinya bisa menjaga kesehatan organ tubuh kita pada bagian dalam,” tambahnya.

Masih dikatakannya. Lebih dari itu, air kelapa juga dipercaya dapat meningkatkan kekuatan atau kejantanan pria karena dapat menjaga keseimbangan elektrolit tubuh dalam meningkatkan kapasitas pemompaan darah oleh jantung. Hal itulah yang membuat disfungsi ereksi menjadi lebih baik.”Bahkan air kelapa ini bisa meningkatkan kualitas sperma dan stamina yang kuat. Tentunya ini sangat rekomendasi bagi pria,” katanya.

Ana mengaku, konsumsi air kelapa ini baik di konsumsi sebelum atau sesudah makan karena air kelapa dapat memberikan efek kenyang pada perut serta rendah kalori yang dapat mencegah kenaikan berat badan. “Air kelapa juga dapat dikonsumsi sebelum tidur karena rasanya yang manis dan menyegarkan dapat memperlambat denyut jantung sehingga terasa lebih nyaman,” pungkasnya. (mal)

Related Articles

Back to top button