Uncategorized

Kinerja Birokrat Lelet

RAPAT : Forum Daerah Aliran Sungai Cilamaya Berbunga rapat di ruang wakil ketua DPR M Azis Syamsuddin, membahas pencemaran Sungai Cilamaya, Rabu (6/11).

Sungai Cilamaya Masih Tercemar Limbah

CILAMAYA WETAN, RAKA – Tak puas dengan kinerja para birokrat, Forum Daerah Aliran Sungai (DAS) Cilamaya Berbunga, bersama anggota DPRD Provibsi Jawa Barat sambangi ruangan kerja wakil ketua DPR M Azis Syamsuddin, untuk mengadukan masalah limbah di Sungai Cilamaya, Rabu (6/11).

Menurut ketua Forum DAS Berbunga Cilamaya H Nurhaimin, hingga saat ini, penanganan Kali Cilamaya yang dicemari limbah belum menemui titik terang. Kondisi airnya masih hitam dan berbau.

Untuk itu, pihaknya tak ingin berhenti dan terus mengupayakan agar Sungai Cilamaya dapat kembali dimanfaatkan oleh masyarakat yang ada di sepanjang sungai tersebut. “Sampai saat ini kita terus berupaya, dan saat ini kita coba meminta pandangan dari wakil ketua DPR RI,” ujarnya.

Nurhaimin, menyampaikan pesan yang disampaikan Aziz Syamsudin adalah, agar permasalah sungai Cilamaya mendapat respon Menteri Lingkungan Hidup, pihaknya diminta untuk mengajukan berkas laporan masyarakat yang dibubuhi tanda tangan atas dampak pencemaran yang terjadi. “Arahan beliau, biar permasalahan ini cepat direspon dan tembus ke Menteri Lingkungan Hidup, lebih sempurnanya dilengkapi dengan laporan atau data dari masyarakat terdampak dan ditandatangani oleh desa, kecamatan dan kabupaten,” terangnya.

Hal senada dikatakan aktivis Fordas Cilamaya Berbunga lainnya Muslim Hafidz, kedatangannya menyanbangi wakil ketua DPR RI mendapat sambutan hangat. Terlebih, keinginannya untuk menangani limbah diapresiasi. “Alhamdulillah, beliau mengapresiasi atas gerakan fordas Cilamaya Berbunga,” ucapnya.

Selebihnya, agar permasalahan ini cepat direspon Menteri Lingkungan Hidup, pihaknya akan langsung menyampaikan, baik ke komisi terkait dan merapatkan dengan unsur pimpinan. (rok)

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button