Penerima Bansos di Sukatani Terbanyak
SALURKAN BANTUAN : Pemdes Sukatani saat menyalurkan bantuan sosial.
CILAMAYA WETAN, RAKA – Memiliki penduduk jiwa usik sekitar 5.500 jiwa, masyarakat Desa Sukatani, Kecamatan Cilamaya Wetan patut bersyukur menyusul bantuan sosial bagi warga penerima manfaat yang datang ke desa itu lebih dari separuhnya.
Bahkan disaat bantuan non DTKS Gubernur desa lainnya di bawah 500 KPM, masyarakat di desa ini diguyur bantuan berupa sembako dan uang tunai Rp150 ribu sebanyak 800 KPM lebih dan menjadi jumlah terbanyak se-Kecamatan Cilamaya Wetan.
Kades Sukatani Masrukhin mengatakan, jika disortir warga penerima BPNT, perluasan BPNT, PKH, Bansos Gubernur, BLT Dana Desa, Bansos Kemensos dan Bansos Kabupaten mendapat sudah lebih dari 2.500 warga atau sekitar 70% warganya mendapatkan bansos.
Ia merinci yang terbanyak adalah Bangub yang jumlah Non DTKS saja sebanyak 800 KPM yang hari ini, Rabu (10/6) mulai didistribusikan tahap pertama, jumlah ini merupakan jumlah terbanyak dibanding desa-desa lain di Kecamatan Cilamaya Wetan.
Kemudian dari dana desa berupa BLT sebanyak 187 KPM, dari bantuan pemkab senilai Rp300 ribu sebanyak 200 KPM dan Bansos BST Kemensos sebanyak 400 orang. “Itu di luar PKH, BPNT dan perluasan BPNT, alhamdulillah 70% warga Sukatani mendapatkannya,” ucapnya.
BPD Desa Sukatani Asep Jaka Arif mengatakan, proses distribusi khusus Bangub ini tidak langsung dibagikan sejak online, namun langsung ke kantor desa melalui pendamping PKH dimonitor dan dikawal BPD babinkamtibmas, babinsa dan BPD. Ia berharap, masyarakat bisa menerima manfaat bantuan ini dengan baik sebagai upaya meningkatkan imunitas tubuh untuk mencegah Copid-19.
Apalagi dalam bantuan sembako ini, ada dua botol vitamin yang harus dikonsumsi masyarakat setiap harinya. “Kita ucapkan terima kasih kepada pak Gubernur, semoga bisa bermanfaat bagi masyarakat, khususnya dalam meningkatkan daya imunitas tubuh,” pungkasnya. (rok)