Een Tewas Ditabrak Pelajar
PURWAKARTA, RAKA – Een (55) Seorang penyebrang jalan meninggal dunia seketika setelah ditabrak oleh pelajar. Pelajar berusia (16) tahun itu mengendarai Honda Vario dari arah Jalan Sadang menuju Jalan Veteran.
Kasatlantas Polres Purwakarta, AKP Ricky Adipratama membenarkan adanya insiden tersebut. Ia menjelaskan kronologis kecelakaan yang mengakibatkan Een binti Abas (55) meninggal dunia di tengah jalan. “Saat mengendarai motor bernopol T 3019 CH, PAP membonceng B. Di TKP pelajar itu sedang mendahului kendaraan di depannya, kemudian menabrak korban,” kata Ricky, Kamis (7/2).
Ricky menyebutkan, PAP diduga sedang memacu kendaraannya dengan kecepatan tinggi. Oleh sebab itu, pelajar kelas satu itu tidak bisa mengantisipasi motornya saat kaget ada ibu rumah tangga menyebrang dari arah kanan jalan.
Hal tersebut mengakibatkan, tubuh Een langsung terbaring tepat di depan gerbang kantor Dishub Purwakarta, Jalan Raya Veteran, Cisereuh, Purwakarta. “Lokasi kejadian ini persis di belokan kantor Dinas Perhubungan. Korban langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Bayu Asih,” ucapnya.
Dia menambahkan, kasus kecelakaan yang melibatkan pelajar belum punya SIM itu tengah ditangani jajarannya. Saat ini, pihaknya masih memintai keterangan dari sejumlah saksi. “Dugaan sementara, pengendara motor gebut, sehingga tidak bisa mengantisipasi kendaraanya saat ada yang nyebrang jalan,” pungkasnya. (gan)