Suka Basket

BATUJAYA, RAKA – Latihan, latihan, dan latihan sering disebut sebagai kunci kemenangan. Namun, ada hal lain yang lebih penting dari latihan. Yaitu kekompakan. Karena tanpa soliditas, sekuat apapun tim pasti akan kalah dalam pertandingan.
Seperti yang dikatakatan oleh Rahmanda Ariani, anggota tim basket SMPN 1 Batujaya. Menurutnya kekompakan adalah kunci kemenangan. Karena sehebat apapun anggota tim, tidak bisa tampil sempurna jika tidak ada kekompakan dalam pertandingan. “Kita harus kompak agar bisa menang,” ujarnya kepada Radar Karawang.
Ia melanjutkan, hal itu pernah dirasakannya saat bertanding dalam ajang Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) tahun lalu. Timnya kalah dalam pertandingan tersebut. “Kekalahan menjadi pemicu semangat latihan untuk mempersiapkan pertandingan di MKKS berikutnya,” ujarnya.
Anggota tim basket lainnya, Fachri dan Farhan mengatakan, kekalahan mereka dalam pertandingan basket dalam perlombaan tahunan tersebut merupakan hal yang wajar. Mengingat, dalam setiap pertandingan pasti ada yang kalah dan menang. Namun, kekalahan akan menjadi bahan evaluasi timnya, agar ke depan dapat tampil lebih baik. “Kita evaluasi lagi tim kita untuk pertandingan berikutnya,” ucapnya.
Menurutnya, kekalahan tersebut tak membuat timnya merasa keok justru membuat semua anggota tim lebih bersemangat untuk menambah dan memperketat jadwal latihan. Apalagi, olahraga basket ini merupakan olahraga yang menjadi hobinya saat masih di Sekolah Dasar (SD). “Olahraga basket ini hobi saya, jadi akan tetap semangat,” katanya. (psn)