Purwakarta

Akim Ambruk saat Perbaiki Perahu

DIBAWA PULANG: Jasad Akim dibawa ke rumah duka setelah meninggal dunia. Dia tiba-tiba ambruk saat membetulkan perahunya di sekitar Waduk Jatiluhur, Rabu (26/2).

PURWAKARTA, RAKA – Tiba-tiba saja tubuh Akim Misbah (57), warga Kampung Pasanggrahan RT 01/01 Desa Cilegong, Kecamatan Jatiluhur, ambruk saat membetulkan perahu di Waduk Jatiluhur, Rabu (26/2).

Dari informasi yang berhasil dihimpun, persitiwa persisnya terjadi di Kampung Pelabuhanbiru RT 09/02 Desa Jatimekar, Kecamatan Jatiluhur, tersebut terjadi sekitar pukul 12.15 Wib.

Korban yang semasa hidupnya berprofesi sebagai pedangang bakso di kolam jaring apung (KJA) ini meninggal dunia tak lama setelah makan siang bersama keluarganya di bibir Waduk Jatiluhur. Dia diduga mengalami serangan jantung.

Sebetulnya, korban sempat akan dirujuk ke salah satu rumah sakit terdekat untuk mendapat perawatan medis. Namun sayang korban diduga meninggal dunia seketika di tempat kejadian perkara sesaat setelah terkena serangan jantung.

Kapolsek Jatiluhur Kompol Deni Hamari membenarkan peristiwa tersebut. Dia menyebut, korban diduga kuat meninggal dunia akibat serangan jantung. “Dari keterangan keluarga korban, beberapa bulan yang lalu korban juga sempat mengalami pingsan di lokasi yang sama. Dan korban mempunyai riwayat penyakit jantung,” kata Kapolsek saat ditemui di rumah duka.

Dia menyebut, dugaan semakin diperkuat dengan adanya keterangan keluarga bahwa beberapa hari lalu korban sempat berobat ke salah satu rumah sakit swasta di Purwakarta untuk memeriksa penyakit jantung yang dideritanya. “Almarhum akan segera dimakamkan hari ini (kemarin) juga,” pungkasnya. (gan)

Related Articles

Back to top button