Desa Linggasari Perketat Keamanan Kesehatan

PENGARAHAN : Muspika Kecamatan Plered saat memberikan pengarahan kepada para pegawai soal penanganan Covid-19. Purwakarta gencar melakukan pencegahan guna tidak menyebarnya virus yang berasal dari China itu.
PURWAKARTA, RAKA – Pemerintah Desa (Pemdes) Linggasari, Kecamatan Darangdan, laksanakan kegiatan Pembinaan Ketahanan Wilayah (Bintahwil) tentang aplikasi protokol kesehatan. hal itu dilakukan dalam rangka pencegahan penyebaran virus covid-19. “Kegiatan musyawarah terbatas dihadiri 15-orang se-Desa Linggasari tentang pembahasan himbauan kepada para Tokoh agama (Toga) Desa Linggasari terkait pelaksanaan kegiatan keagamaan di wilayah dengan mengikuti himbauan pemerintah,” ujar Ketua MUI Kecamatan Darangdan KH Asep Abdussalam.
Himbauan itu adalah, sosial distancing, menjaga jarak aman perorangan, penyemprotan dengan menggunakan cairan disinfektan secara mandiri, menjaga kebersihan diri dan lingkungan, meningkatkan daya tahan dan imunitas tubuh. “Kita sebagai warga negara Indonesia sangat penting dan wajib memperhatikan dan melaksanakan anjuran pemeritah, dalam hal ini memperhatikan anjuran Bupati Purwakarta Hj Anne Ratna Mustika tentang pencegahan penyebaran Covid-19,” ujarnya.
Sebab, sekarang ini sababiah dan syari’at Covid-19 di Indonesia sudah puluhan orang menelan korban meninggal dunia, dari ratusan orang yang terjangkit virus corona. “Alhamdulillah di Kabupaten Purwakarta tidak ada korban, mudah-mudahan saja selama teror virus tersebut gentayangan di muka bumi pertiwi ini, kita mendapat perlindungan dari Allah SWT,” jelasnya.
Kepala Desa Linggasari Budi Sahbudin mengatakan, kegiatan rapat terbatas yang dilaksanakan ini dalam rangka himbauan kepada para tokoh agama dan tokoh masyarakat tentang pencegaha penularan wabah virus vorona “Dengan cara perbatasan interaksi sosial atau menjaga jarak secara fisik,” pungkasnya. (zie/gan/dj)