GERBANG SEKOLAH

200 Dosis Vaksin untuk Pelajar Setiap Hari

VAKSINASI COVID-19: Siswa SMPN 1 Purwasari berkumpul di Puskesmas Purwasari untuk mengikuti vaksinasi Covid-19. Setiap hari disediakan 200 dosis vaksin untuk pelajar tingkat SMP dan SMK.

Khusus SMP dan SMK

PURWASARI, RAKA – Vaksinasi Covid-19 untuk siswa di wilayah Purwasari mulai dilaksanakan. Setiap hari, 200 dosis disediakan untuk siswa SMP dan SMK. Kepala UPTD Puskesmas Purwasari Maesaroh mengatakan, pelayanan vaksinasi kemarin dilaksanakan dua gelombang yaitu untuk pelayanan umum dan pelayanan khusus pelajar. “Untuk umum kita lakukan pelayanan di lantai dasar, untuk siswa di lantai dua UPTD Puskesmas Purwasari,” ucapnya, kepada Radar Karawang, Rabu (15/9).

Ia menambahkan, untuk kuota vaksinasi siswa menyediakan cukup banyak yaitu 200 dosis. Menurutnya, vaksinasi tersebut sebagai bentuk antisipasi bagi siswa apabila PTM kembali dilaksanakan. Pelayanan vaksinasi Covid-19 untuk siswa kemarin diperuntukan bagi siswa SMPN 1 Purwasari dan SMKN 1 Purwasari. Kegiatan akan berlanjut sampai dipastikan seluruh siswa SMP dan SMK telah dilakukan vaksinasi. Sedangkan untuk siswa SD akan dilakukan bias tahunan. “Kita hanya fokus SMP dan SMK saja, tapi untuk bias juga nakesnya dari UPTD Puskesmas Purwasari,” akunya.

Sementara itu Siswa SMKN 1 Purwasari Santi mengungkapkan, baru kali ini mengikuti vaksinasi Covid-19. Meskipun ada sedikit rasa takut, vaksinasi tetap harus ia lakukan untuk mempersiapkan PTM. “Kalau tidak divaksin takut tidak bisa ikut belajar tatap muka. Mudah-mudahan aku bisa sekolah lagi seperti biasanya,” pungkasnya. (mal)

Related Articles

Back to top button