KARAWANG

Susah Senang jadi Guru PAUD

CANTIK : Guru PAUD terlihat cantik penuh ekspresi saat selfie.

KARAWANG, RAKA – Tugas guru PAUD bukan hanya mengajar tetapi yang lebih penting adalah bagaimana memfasilitasi pertumbuhan dan perkembangan, juga belajar anak. 

Oleh karenanya guru PAUD harus memiliki pemahaman yang jelas tentang belajar. “Tapi kadang memberikan pengajaran guru PAUD ada lucunya loh, bikin kita senang, semangat dan bikin greget, tapi banyak suka dibandingkan dukanya loh,” ucap Siti Mumun Muniroh, kepada RAKA, Jumat (27/9).

Ia pun mengaku, pengalaman, perubahan perilaku sebagai seorang guru PAUD harus pula memahami prinsip-prinsip belajar anak. Prinsip belajar merupakan ketentuan hukuman yang harus dijadikan pegangan dalam pelaksanaan kegiatan belajar karena akan sangat menentukan proses dan hasil belajar. “Pokonya jalani aja keseruannya,” tambahnya.

Susilatul Najmiah, guru PAUD Wargasetra 2 menyampaikan, bahwa belajar anak berbeda dengan belajar orang dewasa. Karena anak belajar setiap saat. Prinsip belajar anak akan memberikan implikasi terhadap tugas guru, adapun prinsip belajar anak. “Anak adalah pembelajaran aktif, belajar anak dipengaruhi pematangan. Belajar anak dipengaruhi lingkungan anak belajar melalui kombinasi pengalaman fisik dan interaksi sosial anak-anak belajar dengan gaya yang berbeda yaitu anak belajar melalui bermain,” pungkasnya. (yfn)

Related Articles

Back to top button