Gunakan Teknologi Dekteksi Kerusakan Motor
PERBAIKI MOTOR: Montir memeriksa kerusakan kendaran.
TIRTAMULYA, RAKA – Agar usaha bengkelnya tidak ditinggalkan para konsumen, salah satu pemilik bengkel Dani, warga Desa Citarik, Kecamatan Tirtamulya terus mengikuti perkembangan teknologi otomotif sehungga bengkel miliknya tidak pernah sepi pengunjung.
“Di dunia Otomotif, kita harus kuat bersaing, kalau monoton dan tidak ada perkembangan, bisa-bisa kita ditinggalkan kosumen,” ucapnya, kepada Radar Karawang, Minggu (28/2).
Ia menambahkan, kecanggihan teknologi di dunia otomotif terus berkembang, kendaraan khususnya roda dua kini sudah beralih menggunakan banyak sensor dan injeksi, sehingga diperlukan cara khusus saat melakukan perbaikan. “Tidak bisa kita samakan dengan motor dulu yang sistemnya masih karburator dan jalur kelistrikan masih seperti pada umumnya, sistem sensor ini perlu dilakukan cara khusus yaitu dengan alat pendeteksi masalah pada motor, bahkan bisa kita setting melalui smartphone,” tambahnya.
Diakuinya, meskipun harus kembali mengeluarkan modal untuk pembelian peralatan pendeteksi masalah pada motor tersebut, namun hal itu sangat menunjang pada efektifitas dalam bekerja, pasalnya hanya tinggal menancabkan alat tersebut pada kendaraan, maka permasalahan pada motor itu akan muncul sehingga akan sangat memudahkannya. “Memang alat pendeteksi ini harganya jutaan, tapi tidak ada istilah menduga-duga masalah pada motor, jangan sampai kita menduga-duga tapi motor tidak kunjung membaik, yang ada biaya habis besar dan motor masih rusak, kalau begitu kita bisa ditinggalkan konsumen,” akunya.
Dani mengaku, bengkel yang kini tidak pernah sepi dari pengunjung itu juga menerima jasa perbaikan segala permasalahan pada kendaraan roda dua, menurutnya ketika menjadi pelanggan, maka tarif perbaikan akan lebih murah. “Lokasi bengkelnya di dekat SMPN 1 Tirtamulya menuju arah Kampung Gombol, nanti juga ada sebelah kanan bengkelnya. Kita siap memperbaiki masalah apapun pada motor sahabat,” pungkasnya. (mal)