
radarkarawang.id – Pemerintah Desa Karyasari, Kecamatan Rengasdengklok, mempunyai jadwal rutin kerja bakti untuk membersihkan lingkungan. Kegiatan itu dilaksanakan di setiap dusun.
Adang Imo Kasi Trantib Karyasari mengatakan kegiatan kerja bakti biasa dilaksanakan pada hari Jum’at atau biasa disebut Jumsih (Jumat bersih). Dan kerja bakti juga kerap dilaksanakan pada hari Minggu.
”Kerja bakti ini seminggu sekali, biasanya hari Jumat atau Minggu,” ujarnya kepada Radar Karawang, Kamis (28/8).
Imo sapaan karib Kasi Trantib menyebut kegiatan bersih-bersih lingkungan ini diikuti oleh semua aparat, terutama kepala dusun, RT/RW, dan linmas.
”Ada juga masyarakat ikut kerja bakti di setiap dusunnya,” imbuhnya.
Lebih lanjut Imo menyebut saluran air menjadi salah satu target sasaran yang dibersihkan. Sebab saluran ini bisa menjadi tempat kembang biak nyamuk yang berpotensi mengancam kesehatan masyarakat.
”Kita ingin saluran atau drainase di Karyasari ini bersih dari sampah dan tidak menjadi tempat sarang nyamuk,” katanya.
Kemudian Imo meminta masyarakat turut serta terlibat dalam menjaga kebersihan lingkungan. Karena kebersihan lingkungan menjadi tanggungjawab semua.
”Kita bersama-sama harus menjaga kebersihan lingkungan, jangan hanya mengandalkan aparat desa,” katanya.
Kepala Desa Karyasari Asur Pudian mengatakan kegiatan kerja bakti ini sudah menjadi kebiasaan aparat desa maupun masyarakat.
”Kita terus berupaya untuk masyarakat terhindar dari penyakit, salahsatunya melalui kegiatan membersihkan lingkungan,” pungkasnya. (mra)



