PURWAKARTA

HUT ke-47, PDIP Tanam Pohon di DAS Citarum

TANAM POHON : Proses penanaman pohon oleh kader PDIP Purwakarta di DAS Citarum.

PURWAKARTA, RAKA – Dalam rangka memperingati puncak perayaan hari ulang tahun Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ke 47. Dewan Pimpinan Cabang PDI-P Kabupaten Purwakarta menggelar kegiatan penanaman pohon.

Ketua DPC PDI-P Purwakarta, Sutisna mengatakan, di tahun 2020 ini pihaknya ingin langsung turun langsung ke masyarakat. “Kita siapkan 600 pohon endemik dan jenis lainnya, serta kita pelihara agar pohon yang tubuh bisa bermanfaat buat masyarakat Purwakarta,” terang Sutisna.

Giat tersebut juga sebagai wujud nyata untuk bersama-sama menjaga alam. Kegiatan penanaman pohon tersebut serentak dilakukan PDIP di 9 kabupaten di Jawa Barat dan seluruh Indonesia salah satunya Purwakarta sebagai jalur lintas Citarum.

Setelah hari ini, kata Sutisna, pihaknya menginstruksikan kepada seluruh PAC dan ranting untuk seluruhnya menanam pohon, sebagai komitmen PDIP Purwakarta peduli kepada lingkungan. “Yang namanya hutan ini harus hijau, dan kita lindungi alam ini, jagan sampai alam ini murka, PDIP hadir di bantaran Citarum di Cikaobadung, dengan kegiatan ini kita hidupkan kembali Purwakarta harus lebih istimewa,” jelasnya. “Komitmen Ibu Mega harus diikuti oleh kader-kadernya, komitmen itu kita lakukan dengan pencanangan pohon di bantaran Citarum, dan nanti seluruh PAC dan ranting agar mengikuti penanaman pohon di lingkungannya sebagai kepedulian PDIP terhadap alam,” ujarnya.

Dia berharap, ke depan dengan penanaman pohon dapat mengurangi erupsi di bantaran Sungai Citarum dan akan bermanfaat bagi masyarakat Purwakarta.

Sementara, Sekertaris Daerah (Sekda) Purwakarta, Iyus Permana mengungkapkan, pemerintah Kabupaten Purwakarta merasa terbantu atas pencanangan pohon oleh PDI-P. Karena hutan merupakan paru-paru dunia. “Pemerintah Kabupaten Purwakarta akan mengintruksikan ke seluruh camat dan desa untuk mencanangkan pohon di wilayahnya masing-masing sebagai upaya kita bersama-sama menjaga alam Purwakarta ini,” jelasnya. (ris)

Related Articles

Back to top button