Gas Melon Langka di Cilamaya

CILAMAYA WETAN, RAKA – Di tengah mewabahnya virus corona yang mengharuskan masyarakat berdiam diri di rumah atau lockdown, namun tak didukung dengan kebutuhannya. Salahsatunya dengan langkanya gas elpiji tiga kilogram. Hal itu terjadi di Desa Rawagempol Wetan, Kecamatan Cilamaya Wetan. 

“Tabung gas sudah seminggu susah banget mendapatkanya, sementara warga sudah biasa memasaknya memakai gas,” ucap Kepala Desa Rawagempol Wetan H Udin Andul Ghani, kepada Radar Karawang, Sabtu (28/3).

Padahal, seharusnya pemerintah bisa menyediakan berbagai kebutuhan bagi masyarakat yang diinstruksikan untuk lockdown. Atau setidaknya dipermudah agar masyarakat bisa mematuhi sepenuhnya instruksi pemerintah tersebut.

Ia sendiri sudah menyarankan agar warga memakai kayu bakar untuk sementara lockdown. Namun, karena kebiasaan yang susah ditinggalkan, masyarakat meminta agar selama lockdown tabung gas bisa disediakan untuk mempermudah kegiatan sehari-hari. “Padahal gak usah pusing, kalau gak ada tabung gas, bisa pakai kayu bakar, pasti bisa. Tapi tetap ingin pake tabung gas saja,” ujarnya.

Untuk itu, sebagai pengayom dan penampung aspirasi masyarakat, H Udin memohon agar jajaran muspika yang berwenang menangani kelangkaan tabung gas ini agar mencari solusi dan tindakan, agar tabung gas itu ada normal lagi. (rok)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here